Peluncuran dan Penyerahan Surat Tanda Registrasi Tim Tanggap Insiden Siber IPKINDONESIA-CSIRT

Peluncuran dan Penyerahan Surat Tanda Registrasi Tim Tanggap Insiden Siber IPKINDONESIA-CSIRT

IPK Indonesia menyelenggarakan peluncuran dan penyerahan Surat Tanda Registrasi (STR) Tim Tanggap Insiden Siber IPKINDONESIA-CSIRT di Prime Plaza Hotel Jogjakarta pada hari Sabtu, 25 Februari 2023 pukul 19.00-21.00 WIB. Kegiatan luring dihadiri oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Undangan Mitra Pemerintah Daerah D.I. Yogyakarta dan Pengurus Pusat Ikatan Psikolog Klinis Indonesia. Selain luring, kegiatan disiarkan secara daring melalui Zoom dan Youtube Live yang dihadiri kurang lebih 200 peserta terdiri dari undangan dari pengurus organisasi profesi sahabat dan anggota IPK Indonesia. Kegiatan diawali dengan doa bersama dan sambutan-sambutan dari Ketua Umum IPK Indonesia yaitu Dr. R.A. Retno Kumolohadi, M.Si., Psikolog,…
Selengkapnya
IPK Indonesia Berpartisipasi dalam Sosialisasi Germas dalam Penurunan Stunting dan Covid-19

IPK Indonesia Berpartisipasi dalam Sosialisasi Germas dalam Penurunan Stunting dan Covid-19

Pada 22 Oktober 2022, Kementerian Kesehatan RI mengundang IPK Indonesia untuk menjadi narasumber pada acara “Sosialisasi Germas dalam Penurunan Stunting dan Covid-19” di Aula Stikes Ranah Minang, Kota Padang. Hadir mewakili IPK Indonesia, Cut Aida Rusyiyah, M.Psi., Psikolog. Acara dihadiri oleh sekitar 200 peserta yang terdiri dari: Anggota DPR Komisi IX, Perwakilan-perwakilan dari Direktorat Kesehatan Jiwa-Direktorat Jenderal Kemenkes, Perwakilan-perwakilan dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat dan Kota Padang, Kader posyandu, dan Masyarakat umum. Kegiatan ini bertujuan untuk menekan laju dan mengatasi kondisi stunting di Sumatera Barat secara komprehensif, dengan memaksimalkan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat. #BersamaKitaTangguh #IPKuntukIndonesia
Selengkapnya
IPK Indonesia Menyediakan Telekonseling Gratis 1000+ Sesi dalam Kegiatan Bakti Psikolog Klinis untuk Bangsa

IPK Indonesia Menyediakan Telekonseling Gratis 1000+ Sesi dalam Kegiatan Bakti Psikolog Klinis untuk Bangsa

Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia menyediakan 1000 lebih sesi telekonseling gratis melalui Zoom untuk masyarakat yang membutuhkan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Mental Sedunia atau World Mental Health Day (WMHD) 2022. Kegiatan pengabdian masyarakat yang berjudul Bakti Psikolog Klinis untuk Bangsa: 1.000 Sesi Konseling untuk 1000 Klien akan diadakan pada tanggal 27 September - 8 Oktober 2022. Pendaftaran klien dimulai 12-30 September 2022 melalui sebuah sistem pendaftaran daring yang dirancang khusus untuk itu oleh PUSDATIN IPK Indonesia di alamat https://ipk.id/pbp22. Sistem ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam memilih jadwal konseling, notifikasi konseling dan juga pelaporan kegiatan telekonseling oleh psikolog klinis…
Selengkapnya
Rapat Kerja Pengurus Pusat IPK Indonesia Periode 2021-2025

Rapat Kerja Pengurus Pusat IPK Indonesia Periode 2021-2025

Di hari Minggu 27 Februari dan Senin 28 Februari 2022 telah dilaksanakan kegiatan Rapat Kerja PP IPK Indonesia yang dihadari oleh segenap pengurus IPK Indonesia. Rapat dua hari ini diisi dengan pengarahan oleh Ketua IPK Indonesia, ibu Dr. RA. Retno Kumolohadi, M.Si,Psikolog dan membahas program kerja yang akan dilakukan oleh tiap bidang. Pengetahuan para anggota juga dilengkapi oleh pemaparan sejarah IPK oleh ibu Dr. Indria Laksmi Gamayanti, M.Si, Psikolog dan pemaparan Tata Kelola Organisasi: Penjelasan AD/ART oleh bapak Dr. Muhamad Syamsudin, SH., MH Terima kasih untuk semua anggota yang telah hadir dengan penuh semangat dan dedikasi. Semoga seluruh program kerja…
Selengkapnya
Pendampingan Psikososial Rumah Karantina SMP Negeri 3 Mrebet Purbalingga

Pendampingan Psikososial Rumah Karantina SMP Negeri 3 Mrebet Purbalingga

Dalam Rangka Memperingati Hari Kesehatan Jiwa Sedunia Tahun 2021 "Mental Health In An Unequal World". Ikatan Psikolog Klinis Indonesia Wilayah Jawa Tengah mengadakan serangkaian kegiatan, salah satunya Pendampingan Psikososial Rumah Karantina SMP Negeri 3 Mrebet, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 23- 30 September 2021 yang lalu, sebagai bentuk kepedulian IPK Indonesia khususnya Wilayah Jawa Tengah terhadap kesehatan dan kesejahteraan psikologis siswa yg sedang di karantina terpusat di sekolah. Berawal dari hasil pemeriksaan antigen pada siswa yang diuji coba dalam Sistem Pertemuan Tatap Muka dan ternyata hasilnya banyak yang menunjukkan reaktif sehingga dilakukan karantina terpusat. Hasil asesmen…
Selengkapnya
Lokakarya Peningkatan Kemampuan Tata Laksana Penanganan Kasus dan Kegiatan sebagai Psikolog Klinis dan Pengenalan Brainspotting

Lokakarya Peningkatan Kemampuan Tata Laksana Penanganan Kasus dan Kegiatan sebagai Psikolog Klinis dan Pengenalan Brainspotting

Ikatan Psikologi Klinis Indonesia Wilayah Jawa Tengah, pada penghujung tahun 2019 tepatnya tanggal 21 – 22 Desember 2019 mengadakan Workshop : Peningkatan Kemampuan Tata Laksana Penanganan Kasus dan Kegiatan sebagai Psikolog Klinis dan Seminar : Pengenalan Brainspotting and Attunement. Kegiatan dibuka langsung oleh Ketua IPK Indonesia Wilayah Jateng Dra. Endang Suparti Sri Sugihartati, Psikolog. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya organisasi prosesi psikolog klinis dalam upaya mensosialisasikan P2KB (Pedoman Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan) yang telah diterbitkan oleh IPK Indonesia pada bulan September 2019 dan mengembangkan kompetensi anggota khususnya intervensi brainspotting. Dalam workshop tersebut, peserta dibekali mengenai tata…
Selengkapnya
Peran IPK Indonesia Wilayah Jateng dalam Peringatan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia Di RSJD Surakarta

Peran IPK Indonesia Wilayah Jateng dalam Peringatan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia Di RSJD Surakarta

Dalam upaya mendukung program Gubernur Jawa Tengah terkait pelayanan kesehatan yakni Program Hospital Without Wall yang difokuskan pada pelayanan prevensi yang menjangkau siswa SMA/SMK dan untuk memperingati Hari Kesehatan Jiwa Sedunia, maka RSJD dr. Arif Zainudin Surakarta mengadakan kegiatan seminar sehari dan lomba kreatifitas remaja. Adapun teman yang diusung dalam kegiatan yang diselenggarakan tanggal 5 Nopember 2019 adalah Sahabat Remaja Cegah Depresi. Remaja sebagai penerus perjuangan bangsa. Harapan tertinggi akan diserahkan kepada remaja. Remaja yang sehat cerdas dan berbudaya merupakan harapan bangsa. Sehat jiwa dan raga menjadi pondasi utama untuk melanjutkan perjuangan. Kehidupan di era modern yang dihadapi para remaja…
Selengkapnya
IPK Wilayah Kalimantan Timur Sukses Meriahkan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia dengan Kegiatan Seminar dan Promosi Kesehatan Mental

IPK Wilayah Kalimantan Timur Sukses Meriahkan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia dengan Kegiatan Seminar dan Promosi Kesehatan Mental

Berdasarkan data World Health Organization (WHO) tahun 2010 angka bunuh diri di Indonesia mencapai 1,6 hingga 1,8 per 100 ribu jiwa yang artinya adalah setiap 40 detik satu orang dilaporkan meninggal karena bunuh diri, dimana yang melakukannya adalah usia-usia produktif dari dua kelompok usia 15 hingga 44 tahun dan kelompok usia 10 hingga 24 tahun. Untuk itu, Ikatan Psikolog Klinis (IPK) wilayah Kalimantan Timur menginisiasi beberapa Universitas yang memiliki program studi Psikologi di Kalimantan Timur yaitu Universitas Mulawarman (UNMUL), Universitas 17 Agustus (UNTAG) Samarinda, dan Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) juga HIMPSI Wilayah Kalimantan Timur. Rangkaian kegiatan memperingati Hari Kesehatan…
Selengkapnya
IPK Indonesia Wilayah Jateng Adakan Pelatihan Deteksi Dini Risiko Bunuh Diri untuk Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak

IPK Indonesia Wilayah Jateng Adakan Pelatihan Deteksi Dini Risiko Bunuh Diri untuk Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak

Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Mental Sedunia 2019, IPK Indonesia Wilayah Jateng mengadakan pelatihan Deteksi Dini Risiko Bunuh Diri untuk Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak. Kegiatan ini diselenggarakan bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Semarang pada tanggal 17 Oktober lalu. Adapun peserta yang hadir sejumlah 46 orang yang berasal dari anggota kepolisian, psikolog, dosen, guru BK, penyuluh agama, LSM, pendamping korban tingkat kecamatan, dan mahasiswa. Acara ini juga dihadiri oleh Ketua IPK Indonesia Wilayah Jateng, Dra. Endang Suparti Sri Sugihartati, Psikolog dan dibuka oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak DP3A Kota Semarang, Drs. Budi…
Selengkapnya
Penandatanganan Kerjasama IPK Wilayah Kalimantan Timur dengan PUSPAGA Ruhui Rahayu Provinsi Kalimantan Timur

Penandatanganan Kerjasama IPK Wilayah Kalimantan Timur dengan PUSPAGA Ruhui Rahayu Provinsi Kalimantan Timur

Provinsi Kalimantan Timur kini Resmi memiliki Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA). Mewakili Gubernur Kaltim, Kepala Dinas Kependudukan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Hj. Halda Arsyad melakukan peresmian PUSPAGA Ruhui Rahayu pada Senin, 2 September 2019. Acara peresmian ini dilanjutkan dengan pelantikan pengurus PUSPAGA seperti tercantum dalam SK Gubernur No 463/K.216/2019 tentang Pembentukan Pusat Pembelajaran Keluarga Provinsi Kalimantan Timur Periode Tahun 2019-2023. Dari susunan pengurus, tiga diantaranya merupakan anggota Ikatan Psikolog Klinis Wilayah Kalimantan Timur yang menempati posisi Psikolog Klinis Divisi Rujukan. Selanjutnya diadakan juga penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan Ketua Forum CSR Kesejahteraan Sosial Kaltim dan Ketua Ikatan Psikolog Klinis Wilayah Kalimantan…
Selengkapnya