IPK Indonesia Wilayah Jateng Adakan Pelatihan Menulis Bagi Psikolog Klinis

Merujuk pada laman daring IPK Indonesia, jumlah anggota IPK Indonesia yang teregistrasi hingga 20 Oktober 2020 berjumlah 2.786 orang. Dari jumlah tersebut, mayoritas psikolog klinis berpraktik di Pulau Jawa. Ini kondisi yang tidak ideal dalam konteks pelayanan psikologi klinis bagi seluruh penduduk Indonesia yang jumlahnya menyentuh angka 270 juta jiwa. Dengan demikian, layanan psikologi individual tatap muka tentu tak mampu menjangkau kebutuhan masyarakat Indonesia.

Salah satu bentuk layanan psikologi adalah publikasi informasi lewat media tulisan. Publikasi ini juga diakui oleh IPK Indonesia dalam bentuk SKP pengembangan profesi. Melihat situasi tersebut, IPK Indonesai Wilayah Jateng mengadakan Workshop Psikolog Klinis Menulis: Dari Ruang Praktik Menuju Publikasi. Workshop ini telah diadakan sebanyak dua kali pelaksanaan: batch 1 pada tanggal 23 dan 30 Agustus 2020, batch 2 pada tanggal 4 dan 11 Oktober 2020. Total peserta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah delapan puluh psikolog klinis dari berbagai wilayah di Indonesia. Fasilitator pada pelatihan ini adalah Yudi Kurniawan, S.Psi., M.Psi., Psikolog (dosen Fakultas Psikologi Universitas Semarang dan pengurus IPK Indonesia Wilayah Jateng) dan Evy Sofia, S.Psi., M.Si (penulis).

         

Tak sekadar berlatih menulis, seluruh peserta pun wajib mempublikasikan artikelnya di media daring atau media sosial pribadi. Mayoritas peserta menerbitkan tulisannya di KOMPASIANA. Seluruh tulisan peserta mendapatkan respons yang positif dari pembaca. Tak sedikit juga tulisan yang berhasil menjadi artikel pilihan dan artikel utama di KOMPASIANA. Lewat pelatihan ini, psikolog klinis yang menjadi peserta diharapkan mampu mengedukasi masyarakat dengan tulisan populer yang ringan namun tetap mencerahkan.

Tulisan Terkait