Sumpah Profesi Psikolog Klinis Daring Perdana di Masa Pandemi Covid19

Sumpah Profesi Psikolog Klinis Daring Perdana di Masa Pandemi Covid19

Segenap pengurus IPK Indonesia mengucapkan selamat atas pengambilan sumpah profesi psikolog klinis yang telah berlangsung dengan lancar pada hari Minggu tanggal 21 Juni 2020. Masa pandemi COVID 19 telah memaksa adanya pembatasan pertemuan berskala besar sementara banyak psikolog klinis yang belum mengucapkan sumpah/janji profesi yang menjadi syarat registrasi tenaga kesehatan sesuai amanah UU RI No. 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan (Pasal 44 Ayat 3d). IPK Indonesia pusat bekerja sama dengan IPK Indonesia Wilayah Jawa Tengah berusaha membantu rekan-rekan sejawat dengan melakukan terobosan sumpah profesi secara daring dengan ketentuan yang sangat ketat untuk tetap menjaga kesakralan makna dari sumpah profesi…
Selengkapnya
Petunjuk Pelaksanaan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (P2KB) Psikolog Klinis Edisi III

Petunjuk Pelaksanaan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (P2KB) Psikolog Klinis Edisi III

IPK Indonesia kembali menerbitkan Petunjuk Pelaksanaan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (P2KB) Psikolog Klinis Edisi III. Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (P2KB) atau program Continuing Professional Development (CPD) adalah upaya sistematis yang dilakukan oleh organisasi profesi tenaga kesehatan untuk meningkatkan kompetensi profesi yang berupa nilai, sikap, pengetahuan ilmiah, dasar keahlian dan keterampilan melalui berbagai kegiatan sehingga dapat menjalankan profesinya dengan optimal dan memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan khususnya pasal 44 ayat 1 menyatakan bahwa setiap tenaga kesehatan yang menjalankan praktik wajib memiliki Surat Tanda Registrasi (STR). Masa berlaku STR adalah 5…
Selengkapnya
IPK Indonesia Wilayah Jawa Tengah Membuka Donasi COVID-19: Siapapun Bisa Menjadi Penolong

IPK Indonesia Wilayah Jawa Tengah Membuka Donasi COVID-19: Siapapun Bisa Menjadi Penolong

Melihat masyarakat yang terdampak COVID-19, IPK Indonesia Wilayah Jawa Tengah turut berperan serta terjun membantu masyarakat. Selain untuk membantu masyarakat meringankan beban hidup, juga agar profesi psikolog klinis dapat mengambil peran serta aktif dalam berbagai cara untuk mensejahterakan masyarakat. Kegiatan yang telah dilakukan dalam membantu masyarakat menghadapi pandemi ini yaitu melakukan konseling online yang langsung diberikan oleh para psikolog klinis di jawa tengah. Selain itu, IPK Indonesia Wilayah Jawa Tengah melalui pengurus juga telah membagikan paket sembako kepada masyarakat di 7 (tujuh) wilayah Jawa Tengah, yaitu Kebumen, Klaten, Salatiga, Banjarnegara, Blora, Solo dan Purwokerto. Melihat dampak psikologis yang menimpa beberapa…
Selengkapnya

Audio dan Video Panduan Relaksasi untuk Tenaga Kesehatan agar Selalu Sehat dan Memiliki Kesejahteraan Psikologis

Dalam rangka memberikan dukungan psikologis kepada masyarakat Indonesia yang sedang menghadapi wabah pandemi Covid-19, anggota psikolog klinis dari berbagai wilayah akan memberikan berbagai informasi psikoedukasi maupun materi untuk psikoterapi secara mandiri. Audio dan Video Panduan Relaksasi untuk Tenaga Kesehatan agar Selalu Sehat dan Memiliki Kesejahteraan Psikologis dibuat oleh Danang Setyo Baskoro, M.Psi., Psikolog dan dapat digunakan oleh tenaga kesehatan dan masyarakat yang membutuhkan. Versi Audio dapat diunduh di bawah ini : Audio Panduan Relaksasi untuk Tenaga Kesehatan agar Selalu Sehat dan Memiliki Kesejahteraan Psikologis Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia juga mengumpulkan berbagai sumber daya yang dimiliki (termasuk konseling daring gratis)…
Selengkapnya
Pembentukan Satgas Ikatan Psikolog Klinis Indonesia untuk Menangani Covid-19 dan Peluncuran Situs Psikoedukasi terkait Covid-19

Pembentukan Satgas Ikatan Psikolog Klinis Indonesia untuk Menangani Covid-19 dan Peluncuran Situs Psikoedukasi terkait Covid-19

Penyebaran virus korona (COVID-19) telah meluas di seluruh wilayah Indonesia, dan telah menimbulkan banyak korban jiwa sehingga mengakibatkan munculnya keresahan dan kecemasan di masyarakat. Situasi tersebut dapat memicu peningkatan gangguan psikologis pada masyarakat sehingga IPK Indonesia sebagai organisasi profesi tenaga kesehatan harus ikut terlibat menjaga kesehatan mental masyarakat Indonesia. Ikatan Psikolog Klinis (IPK) Indonesia membentuk satuan tugas (satgas) penanganan COVID-19 pada tanggal 27 Maret 2020. Satgas COVID-19 IPK Indonesia dipimpin oleh Annelia Sari Sani, S.Psi., Psikolog untuk membantu pemerintah dan masyarakat Indonesia dalam menghadapi wabah COVID-19. Selain pembentukan Satgas COVID-19, IPK Indonesia juga meluncurkan situs web Psikoedukasi dan Bantuan (Konseling…
Selengkapnya
Diskusi Ilmiah dan Sosialisasi Peraturan Tenaga Kesehatan di IPK Wilayah Jateng

Diskusi Ilmiah dan Sosialisasi Peraturan Tenaga Kesehatan di IPK Wilayah Jateng

Dipenghujung bulan Maret 2019, tepatnya hari Minggu, tanggal 31 Maret 2019, IPK Indonesia Wilayah Jawa Tengah mengadakan pertemuan anggota di Aula Ondrowino RSUD Dr. RM. Soedjarwadi Klaten. Sebagaimana disampaikan oleh Dra. Endang Suparti Sri Sugihartati, Psikolog selaku Ketua IPK Indonesia Wilayah Jateng dalam sambutannya, kegiatan ini selain menjadi ajang silaturahmi antar anggota juga dapat menjadi sarana peningkatan pengetahuan dan kompetensi keprofesian Psikolog Klinis. Dalam kesempatan ini, Direktur RSJD Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah, dr. Tri Kuncoro, MMR memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan. Dalam sambutannya, Beliau menyampaikan apresiasi yang sangat besar karena banyaknya peserta yang mengikuti dan sangat mendukung kegiatan…
Selengkapnya